Laporan: Vicky Maldini dari Madinah, Arab Saudi
ANALOGI.ID | MADINAH – Jamaah Haji Kloter 3 yang tergabung dalam beberapa Kabupaten diantaranya Aceh Utara, Aceh Jaya, Aceh Barat, dan Nagan raya telah tiba di Madinah, Arab Saudi.
Kondisi cuaca masih terik namun tidak terlalu panas dan total 390 jamaah kloter 3 semua telah tiba dengan selamat di Madinah.
Selama berada di Madinah jamaah menginap di Hotel Manazil Al Falah yang sangat ramah untuk jamaah lanjut usia.
“Untuk jamaah Matangkuli, Pirak Timur, Nibong dan Meurah Mulia dalam keadaan sehat Wal’Afiat semuanya beristirahat dengan nyaman,” kata Vicky Maldini jamaah asal Matangkuli, Aceh Utara, Minggu, 28 Mei 2023.
Vicky melaporkan pelayanan haji di Madinah juga sangat baik dan sangat ramah lansia. Jika ada jamaah yang sakit petugas medis dengan sigap dan cepat langsung melayani.
“Hari ke 3 jamaah melaksanakan kegiatan ziarah ke Masjid Quba, Masjid Qiblatain, dan Jabal Uhud. Jamaah diminta untuk banyak mengkonsumsi air putih dan diminta memakai masker saat melaksanakan kegiatan untuk menjaga kesehatan,’ tutur Vicky.
“Hari Sabtu depan Insya Allah kami berangkat ke Kota Mekkah. Selama di Madinah” ujar Vicky lagi.
Vicky juga melaporkan tidak sempat melaksanakan ibadah salat Jumat di Madinah karena baru landing Jumat pagi sekira jam 08.00 waktu Madinah.
“Tidak semua jamaah sempat salat Jumat, baru landing jam 8.00 pagi, kemudian lanjut persiapan ke hotel dan persiapan kamar,” tutup Vicky. []